Cara merekam layar di iPhone dan iPad, mudah dilakukan dan nggak ribet

foto: pexels.com
Techno.id - Merekam layar merupakan suatu aktivitas yang seringkali dilakukan oleh banyak orang untuk mengabadikan momen langka dan penting. Adapun fitur rekam layar menjadi populer dan seringkali dipakai dikarenakan penggunaannya yang mudah.
Selain mudah digunakan, fitur rekam layar ini juga merupakan aplikasi bawaan pada barang elektronik seperti misalnya iPhone dan juga iPad.
- Cara merekam tampilan layar iPhone dan iPad Aplikasi QuickTime Player tersedia untuk perangkat Mac.
- Cara screenshot di perangkat iPhone tanpa gunakan tombol fisik dan sentuh layar, ini fitur utamanya Manfaatkan fitur Back Tap.
- 5 Tips dan trik menggunakan iPhone sebagai alat perekam di lapangan Posisikan iPhone dengan benar untuk menangkap audio dengan kualitas tinggi
Lalu, bagaimana kamu bisa menggunakannya? Merekam layar bisa kamu lakukan dengan cara mudah dan praktis tanpa menggunakan aplikasi tambahan sekalipun. Meskipun nanti mungkin terdapat beberapa opsi juga yang disertakan penggunaan aplikasi.
Lebih jelasnya, berikut telah dikutip techno.id dari berbagai sumber pada hari Rabu (4/10), cara merekam layar di iPhone dan iPad.
Cara merekam layar di iPhone dan iPad
foto: pexels.com
Cara berikut ini bisa kamu lakukan untuk merekam layar dan juga suara di perangkat iPhone dan juga iPad dengan mudah. Apalagi dengan perangkat sistemnya yang mendukung di iOS 14 atau versi support system terbarunya dari Apple. Lebih jelasnya, berikut cara merekam layar di iPhone & iPad:
- Langkah pertama, pastikan terlebih dahulu iPhone ataupun iPad yang kamu punya telah mendukung support system iOS 14
- Kemudian, buka menu pengaturan di kedua perangkat tersebut
- Lalu, tekan opsi "pusat kontrol"
- Apabila sudah, kamu diharuskan untuk tekan ikon tambah (+) pada aplikasi (samping perekam layar)
- Setelah itu, buka menu "pusat kontrol" pada perangkat kamu
- Tekan dan tahan ikon rekam berwarna abu-abu, kemudian tekan mikrofon
- Tekan "mulai merekam". Tunggu selama 3 detik dan perangkat kamu akan melakukan tugasnya untuk merekam layar dan suara
Cara menghentikan perekaman layar di iPhone dan iPad
foto: pexels.com
Setiap kamu melakukan perekaman, tentunya akan terdapat pause atau menghentikan rekaman. Adapun kegiatan ini akan dilakukan ketika kamu telah selesai pada rekaman kamu dan ingin menyimpannya di dalam sebuah folder. Berikut lebih jelasnya terkait cara menghentikan perekaman layar di iPhone dan juga iPad:
- Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah membuka "pusat kontrol"
- Tekan tombol rekam berwarna merah. Atau pun tekan pada bagian status berwarna merah (bagian atas layar) lalu tekan untuk berhenti
Cara membuat pintasan cepat (shortcut) untuk merekam layar di iPhone dan iPad.
foto: pexels.com
Adapun cara tambahan terakhir yang bisa kamu lakukan untuk merekam layar pada perangkat iPhone dan juga iPad adalah dengan menggunakan shortcut. Adapun hal ini dilakukan dengan cara menjadikan fitur rekam layar ini layaknya sebuah aplikasi ataupun dengan cara menekan beberapa langkah di bagian layar utama iPhone dan juga iPad. Berikut cara lebih jelasnya:
- Pertama, buka menu "pengaturan"
- Kemudian "sesuaikan kontrol"
- Setelah itu, tambah "perekam layar" dengan cara tap ikon (+) di sebelahnya
- Lalu, untuk melakukan perekaman kamu tinggal geser layar dari bagian atas ke bawah
- Terakhir, tekan ikon "rekam layar". Dan perekaman pun siap untuk dilakukan
Magang: Irvan Ahmad Fauzi
RECOMMENDED ARTICLE
- Cara mengganti wallpaper laptop dan MacBook, caranya mudah dan praktis
- Cara mengetahui penyebab WhatsApp terblokir, begini cara mengatasinya
- Cara pakai fitur terbaru video vertikal di Twitter, simpel dan mudah
- Cara mudah mengubah bahasa di laptop untuk Windows 7 hingga 11
- Cara mengaktifkan Wi-Fi Indihome yang terdisable, bisa lakukan sendiri
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
HOW TO Selengkapnya >
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya