Seminggu sebelum rilis, kembali beredar bocoran Xiaomi Mi5

Seminggu sebelum rilis, kembali beredar bocoran Xiaomi Mi5

Techno.id - Seminggu sebelum rilisnya, ponsel terbaru besutan Xiaomi terus alami kebocoran. Beberapa waktu yang lalu seorang pengguna Weibo membagikan gambar perangkat ini yang tersedia dalam varian warna.

Kini, seperti yang dilansir oleh Timenews.co.uk (27/12/15), sebuah video beredar di internet dan menunjukkan yang diduga ponsel Xiaomi Mi5. Anda bisa menyaksikan videonya di sini.

Di dalam video tersebut, perangkat yang diduga ponsel Xiaomi Mi5 terlihat dengan balutan putih dan menjalankan beberapa aplikasi dengan performa yang baik.

Sementara itu, untuk spesifikasi, ponsel baru nantinya akan memiliki prosesor Snapdragon 820 yang dipadukan dengan pilihan RAM berkapasitas 3GB dan 4GB. Selain itu, perangkat ini akan dibalut dengan layar QHD seluas 5,2 inci.

Untuk ruang penyimpanan, Mi5 akan memiliki dua pilihan yakni 32GB dan 64GB. Ponsel ini juga dilengkapi dengan kamera belakang 16MP sedangkan untuk kamera depan 13MP. Selain itu, ponsel asal Tiongkok ini akan dilengkapi dengan sensor sidik jari serta baterai dengan kapasitas 3600mAh.

Tak hanya itu, ponsel ini juga akan berjalan di atas sistem operasi Android Marshmallow dan diperkirakan akan memiliki harga sekitar Rp 4 jutaan.

Nah, apakah Anda benar-benar tertarik dengan ponsel baru ini?

(brl/red)