Ini spesifikasi dan harga Samsung Galaxy A8 di Indonesia

Samsung Galaxy A8 © 2015 ytimg.com
Techno.id - Beberapa waktu yang lalu, Samsung telah memperkenalkan smartphone terbarunya bernama Galaxy A8 di Korea Selatan. Sekarang, smartphone ini sudah tersedia di Indonesia dengan harga Rp 6 jutaan. Anda bisa mendapatkannya dengan mudah dari beberapa toko online terbesar di Indonesia.
Dari luar, Samsung Galaxy A8 memang tampak menggoda. Smartphone dengan ukuran layar 5.7 inci ini mengusung desain logam unibody. Walaupun terbuat dari logam, ponsel pintar ini ternyata cukup ringan, yakni 151 gram. Di samping itu, Galaxy A8 juga diklaim sebagai ponsel tertipis Samsung dengan ketebalan hanya 5.9mm.
- Desain Samsung Galaxy A8 jiplak Galaxy Note 4 dan Galaxy S6? Kelihatannya desain yang disandang Samsung Galaxy A8 meniru Samsung Galaxy Note 4 dan Samsung Galaxy S6.
- Rilis Maret 2017, ini bocoran spesifikasi Samsung Galaxy S8 Hal tersebut dilakukan untuk menebus kegagalan Galaxy Note7 yang sampai bikin heboh dunia.
- Harga Samsung Note8 serta spesifikasi, kelebihan, dan kekurangannya Samsung Galaxy Note8 merupakan Phablet flagship yang dirilis pada Agustus 2017. Smartphone ini diklaim punya performa tinggi dan andal.
Sedangkan untuk dapur pacunya, Samsung Galaxy A8 dibekali prosesor Snapdragon 615 Octa-core 1.5GHz Cortex-A53 yang dipadukan dengan RAM 2GB. Dalam tubuhnya yang tipis juga disematkan sebuah memori internal berkapasitas 32GB. Memori ini dapat diperbesar dengan microSD hingga 128GB.
Anda akan puas dengan kemampuan pengambilan gambarnya. Pasalnya, Samsung Galaxy A8 didukung dengan kamera utama beresolusi 16MP (5.312 x 2.988 piksel) dan kamera depan 5MP. Di bagian belakang juga dilengkapi sebuah lampu flash untuk memudahkan pengguna dalam mengambil gambar di area yang gelap, seperti yang dilaporkan oleh GSMArena.
Tak hanya itu, smartphone ini juga mengadopsi baterai berkapasitas 3.050mAh yang mampu digunakan seharian. Selain itu, Samsung juga menyematkan sebuah pemindai sidik jari pada tombol home fisiknya. Samsung Galaxy A8 juga akan menjalankan Android 5.1.1 Lollipop, namun ke depannya smartphone ini juga bakal menerima pembaruan Android 6.0 MarshMallow.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
Intip laptop HP Envy x360 14-fa0888AU, si kecil gesit nan cantik yang bisa diandalkan
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?