Android Wear update ke versi 1.4 dengan dukungan beberapa fitur baru

Android Wear update ke versi 1.4 dengan dukungan beberapa fitur baru

Techno.id - Tak hanya smartphone yang dapat digunakan sebagai alat komunikasi, nantinya perangkat Android Wear juga bisa melakukannya. Hal ini ditunjukkan oleh Android Wear dari keluarga LG yakni Urbane 2nd Edition LTE. Smartwatch tersebut memungkinkan pengguna dapat melakukan panggilan telepon dan mengirim pesan singkat langsung dari perangkat tanpa terhubung ke smartphone.

Kabar baiknya lagi, Android Wear bakal mendapatkan update software versi 1.4. Pembaruan ini diperkirakan akan mengusung sejumlah fitur baru, seperti gerakan pergelangan tangan, speaker yang lebih keras, mengirim pesan menggunakan suara atau sentuhan, perbaikan daya tahan baterai, dan dukungan bahasa lain (Mandarin, Kanton, Indonesia, Polandia, Belanda, dan Thailand), sebagaimana yang disampaikan oleh PhoneArena (14/11/2015).

Namun, dari semua pembaruan ini, sepertinya yang terlihat menggoda adalah pembaruan gerakan pergelangan tangan. Dengan fitur ini, pengguna dapat memberikan perintah pada smartwatch melalui gerakan pergelangan tangan. Mungkin jika Anda mempraktikkan fitur ini, Anda akan terlihat seperti sedang menari.

Selain fitur gerakan tadi, yang tak kalah menarik adalah pembaruan speaker. Pasalnya, tidak semua smartwatch didukung dengan speaker yang keras. Bahkan, smartwatch yang mengadopsi fitur ini bisa dihitung dengan jari, di antaranya LG Watch Urbane 2nd Edition, Huawei Watch, dan Asus Watch 2.

(brl/red)