Smartphone Windows Phone pertama Acer sambangi Indonesia
Techno.id - Acer akhirnya memperkenalkan lini smartphone terbarunya ke pasar smartphone Indonesia bernama Liquid M220. Produk ini merupakan handset pertama buatan Acer yang mengusung sistem operasi mobile buatan Microsoft, Windows Phone.
Perusahaan asal Taiwan itu mengklaim produknya sebagai alternatif pengguna yang menginginkan smartphone berbasis Windows Phone 8.1 yang menawarkan kemudahan mengakses media sosial dan produktivitas tinggi. Acer Liquid M220 diakui memiliki dukungan spesifikasi terbaik dengan harga terjangkau di kelasnya.
Liquid M220 tampil sebagai smartphone yang tampil dengan desain simpel dan minimalis. Membawa layar sentuh seluas 4 inci yang mampu menghadirkan pengalaman menikmati konten multimedia melalui layarnya yang terbilang kecil.
Kami bangga dapat memperkenalkan Liquid M220, Windows Phone pertama dari Acer. Smartphone ini datang sebagai alternatif bagi pengguna yang mencari pengalaman dalam menggunakan sistem operasi Windows 8.1 yang intuitif dan dinamis dengan tampilan Live Tiles nya," ujar Martin Wibisono, Product Director Acer Indonesia.
Di bagian dalam, smartphone terbaru dari Acer ini dibenami prosesor Snapdragon dari Qualcomm dipadu RAM 512 MB. Spesifikasi yang ada di dapur pacu itu disebutkan cukup mampu membuat Acer Liquid M220 bisa bekerja multitasking dalam membuka banyak aplikasi sekaligus.
Di sisi kamera, Liquid M220 dipersenjatai kamera 5MP autofokus di bagian belakang lengkap dengan LED flash dan kamera 2MP untuk berfoto selfie. Selain itu, dukungan penuh dari Microsoft berupa akses ke Microsoft Office dan OneDrive bisa dinikmati secara bebas bagi pengguna handset ini.
"Smartphone ini bukan saja memanjakan penggunanya dengan fitur multimedia yang tidak kalah dengan smartphone lainnya, tapi memberikan kemudahan mengakses aplikasi khas Microsoft seperti Office dan OneDrive untuk meningkatkan produktivitas dalam bekerja secara on-the-go, tambah Martin.
Liquid M220 tersedia di pasar dalam dua pilihan warna yakni Pure White dan Mystic Black. Smartphone Windows Phone ini dapat diperoleh perdana melalui pre-order di Lazada.co.id dengan harga promosi Rp 749 ribu selama periode pemesanan pada 22 28 Juni 2015.