Oppo pamerkan OHealth H1, perangkat pemantau kesehatan pertama dari Oppo

foto: Oppo.com
Techno.id - Gelaran Inno Day yang diselenggarakan oleh Oppo jadi ajang untuk memamerkan teknologi baru yang akan rilis dalam waktu dekat. Berbagai produk anyar yang siap hadir di market gadget dunia. Salah satu teknologi keluaran baru dari Oppo yang dipamerkan adalah OHealth H1.
Oppo Health H1 adalah perangkat pertama Oppo yang berfungsi khusus sebagai alat pemantau kesehatan keluarga. Seri pertama OHealth ini merupakan buah dari hasil riset panjang Oppo Health Lab, dimulai sejak 2021 silam.
- 3 Gadget futuristis OPPO di INNO DAY 2022, ada kacamata bisa untuk telepon dan navigasi Berbagai inovasi produk OPPO diluncurkan pada acara tersebut, mulai dari kacamata bisa telepon dan navigasi seperti Air Glass 2, Marisilicon Y, h
- Oppo Band 2, perangkat pintar yang bisa bikin kamu hidup lebih sehat Smartband ini memiliki 100 lebih mode latihan dan beberapa fitur olahraga lari yang ditingkatkan
- Review smartwatch Oppo Watch Free, fitur lengkap desain timeless Oppo Watch Free bisa digunakan untuk menunjang aktivitas seperti berolahraga.
Oppo Health H1 dihadirkan Oppo untuk menawarkan solusi perawatan kesehatan cerdas, profesional, dan nyaman bagi khalayak banyak maupun khusus penanganan medis rumah sakit.
Lantas bagaimana dengan kecanggihannya? Kali ini techno.id menyajikan teknologi Oppo Health H1 yang dirangkum dari website resminya pada Jumat (16/12).
Oppo Health H1 mempunyai desain praktis untuk digunakan. Bobotnya cukup ringan, hanya sebesar 95 gram saja. Perangkat ini memiliki bentuk oval dan bisa dipegang hanya dengan satu tangan. Warna putih dipilih untuk menandakan bahwa perangkat berkemampuan medis, dan dapat dibawa kemana saja. Artinya pengguna dapat memanfaatkan Health H1 sebagai alat pemantau kesehatan darurat.
foto: Oppo.com
Perangkat ini dibekali dengan fitur pemantau kesehatan biasa dijumpai dalam sebuah smartwatch Oppo. Beberapa diantaranya pemantauan kadar oksigen dalam darah, detak jantung, suhu tubuh, hingga kualitas tidur.
Oppo Health H1 juga mempunyai kemampuan memantau fungsi jantung melalui diagnosa elektrokardiogram atau EKG. Selain itu, terdapat kemampuan memantau kondisi auskultasi atau suara jantung dan paru-paru pengguna.
foto: Oppo.com
Secara keseluruhan terdapat enam fitur yang ada di dalam Oppo Health H1, antara lain pemeriksaan oksigen dalam darah, EKG (Elektrodiogram), Cardiopulmonary Auscultation, pemeriksaan detak jantung, pemantau tidur (sleep), dan pemeriksaan suhu tubuh.
Oppo menanamkan berbagai sensor agar dapat menopang fitur-fitur yang disematkan. Perangkat dibekali sistem algoritma teknologi kesehatan Oppo tingkat akurasi tinggi. Pengguna hanya cupun menempelkan jari ke sensori yang telah disediakan.
foto: Oppo.com
Dalam pemakaiannya, Health H1 perlu dikoneksikan dengan aplikasi OHealth. Aplikasi ini nantinya akan menyimpan berbagai data seperti data tidur pengguna. Aplikasi ini juag dapat memberikan informasi seperti tekanan darah dengan interface nyaman, akurat dan mudah digunakan.
Health H1 dari Oppo juga dapat digunakan sebagai stetoskop. Pengguna bisa memanfaatkan alat ini melalui cara menempatkan perangkat ke titik-titik yang sudah ditentukan dalam aplikasi OHealth. Perangkat Health H1 akan memonitori getaran halus yang dihasilkan oleh pernapasan, detak jantung, dan gerakan tubuh.
Melalui Health H1 dan aplikasi OHealth, pengguna termasuk para dokter maupun rumah sakit dapat mendiagnosa apakah terjadi gangguan kesehatan jantung maupun pernapasan dari pasien. Bahkan alat ini dapat memonitoring kesehatan pasien sakit kronis.
Sayangnya Oppo belum mengumumkan kapan Oppo Health H1 dapat dinikmati secara luas. Oppo mengklaim masih ada pengembangan perangkat. Kendati demikian, ajang Inno Day memang menjadi wadah pamer berbagai inovasi teknologi dari Oppo yang dikembangkan sampai saat ini.
RECOMMENDED ARTICLE
- Oppo umumkan chip MariSilicon Y, ini kecanggihan yang dibawanya
- Oppo luncurkan ColorOS 13 dan Android 13, ini smartphone yang kebagian
- Oppo Find N2 bakal rilis bulan Desember, intip bocoran spesifikasinya
- 11 Smartphone Oppo A-Series terbaru, harga mulai Rp 1,7 juta
- Oppo Reno9 Pro+ resmi meluncur, dibekali chipset Snapdragon 8+ Gen 1
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?
-
5 Rekomendasi HP baru 2025 dengan baterai Jumbo 5.000 mAh untuk mudik, harga di bawah Rp 5 juta