Jalankan aplikasi di Apple Watch tak lagi butuh iPhone?

Ilustrasi Apple Watch © 2015 Apple.com
Techno.id - Kabar terbaru datang dari raksasa teknologi asal Cupertino, Apple. Perusahaan yang didirikan oleh Steve Jobs dan Steve Wozniak itu, per 1 Juni mendatang akan mulai memberlakukan aturan baru bagi pengembang yang akan membuat aplikasi untuk Apple Watch.
Ya, Apple via pengumuman di situs resminya mengungkapkan jika aplikasi yang ditujukan untuk penggunaan di Apple Watch wajib menjadi aplikasi native. Artinya, setiap aplikasi untuk Apple Watch nantinya wajib dirancang menggunakan watchOS 2 SDK dan setiap aplikasi yang dirancang dengan 1.0 SDK tak akan lagi kompatibel digunakan di Apple Watch.
- Seleksi aplikasi Apple Watch dimulai per hari ini Per 31 Maret 2015, semua aplikasi untuk Apple Watch yang masuk di App Store akan di seleksi
- Apple Watch 2 takkan lagi bergantung pada iPhone DIdesain agar bisa mandiri, Apple menambahkan prosesor dan piranti yang sangat penting pada wearable device ini.
- Bukan tanpa alasan Apple merilis iOS 9.3.2 dan WatchOS 2.2.1 Beberapa waktu lalu iOS 9.3.1 baru saja rilis. Kini, Apple telah meluncurkan OS seri terbaru untuk iPhone, iPad, dan iPod Touch tersebut.
Kabar baiknya, aturan baru dari Apple ini nantinya dilaporkan akan menguntungkan pengguna. Sebagaimana dilansir oleh SlashGear (23/4/16), aplikasi untuk Apple Watch yang sudah dirancang menggunakan watchOS 2 SDK bakal bisa digunakan tanpa iPhone.
Jadi, nanti aplikasi di Apple Watch bisa digunakan secara mandiri bahkan ketika pengguna sedang tak memegang iPhone yang selama ini dijadikan 'alat kontrol'. Pengguna bisa menggunakan aplikasi Maps di Apple Watch misalnya, tanpa perlu dihubungkan dalam jarak dekat dengan iPhone sehingga lebih mudah dan praktis dalam penggunaan.
Sekadar informasi, aturan baru ini kemungkinan menjadi clue alias tanda jika Apple memang benar-benar akan menghadirkan sistem operasi baru bagi Apple Watch bersamaan dengan iOS dan OS X yang juga baru di ajang WWDC 2016 Juni mendatang.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
Intip laptop HP Envy x360 14-fa0888AU, si kecil gesit nan cantik yang bisa diandalkan
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?