Skype for Windows Phone kini tampil lebih 'eye catching'

Skype for Windows Phone kini tampil lebih 'eye catching'

Techno.id - Berita gembira bagi Anda pengguna Windows Phone. Aplikasi Skype for Windows Phone kini telah diperbarui dengan beberapa perubahan visual baru dan perbaikan bug.

Seperti dikutip dari Softpedia (16/6/15), aplikasi video calling tersebut dikabarkan memiliki desain baru dan kompak yang membuat pengguna jadi lebih muda saat menggunakannya. Selain itu, Skype telah mengonfirmasi bahwa selain membawa desain yang lebih 'eye catching' update juga akan membawa sejumlah perbaikan terhadap bug yang dilaporkan oleh pengguna. Namun sayangnya, pihak pengembang enggan membeberkan rincian perbaikan apa saja yang dilakukan pada aplikasi dengan dominasi warna biru muda tersebut.

Versi 2.29.0.3 ini bisa mulai Anda download secara gratis melalui Windows Phone Store. Aplikasi ini sepenuhnya kompatibel digunakan pada semua perangkat yang telah mengusung Windows Phone 8 ke atas.

Perlu Anda ingat, untuk memastikan kualitas terbaik, aplikasi ini membutuhkan setidaknya 512MB RAM serta paket data tak terbatas atau koneksi WiFi.

(brl/red)