CEO OnePlus: Kami tak tertarik untuk memproduksi tablet dan smartwatch

Pete Lau, founder dan CEO OnePlus © 2015 wired.co.uk
Techno.id - Makin cemerlangnya citra OnePlus di sektor smartphone ternyata tak membuat produsen asal Shenzen, Tiongkok, itu ingin "aji mumpung". Prinsip ini disampaikan sendiri oleh CEO mereka, Pete Lau, pada Wired.co.uk (04/08/15).
"Tidak untuk sekarang," jawab Pete saat ditanya apakah OnePlus saat ini sedang mengerjakan produk lain.
Pria yang pernah menjadi petinggi Oppo Electronics itu kemudian melanjutkan jawabannya, "Kami tidak tertarik dengan tablet - kalau ponsel Anda semakin hari semakin besar, mengapa Anda membutuhkan tablet?"
Jawaban yang konsisten itu pun tetap muncul ketika Pete disodori pertanyaan mengenai kans OnePlus untuk memproduksi smartwatch mengikuti jejak Apple. "Tak tertarik. Itu [smartwatch] bukan sesuatu yang kita butuhkan, cuma barang yang kita puja," terangnya singkat.
OnePlus 2, smartphone terbaru mereka, telah disambut dengan sangat positif dari masyarakat global. Ponsel pintar yang memiliki julukan Flagship Killer itu sejauh ini sudah dipesan sebanyak 1,6 juta unit. Di Indonesia sendiri, OnePlus 2 kemungkinan siap beredar luas akhir tahun ini dengan harga Rp5,3 jutaan.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Gimbal HP anti goyang cuma modal pipa PVC bekas? Ini cara bikinnya terbaru yang murah
-
15 Prompt ChatGPT untuk bantu pelajar SMA pelajari konsep mata pelajaran fisika yang susah sekali
-
5 Prompt ChatGPT menerjemahkan menu makanan ke bahasa Inggris, ternyata akurat & selesai satu klik
-
Cara terbaru hapus cache aplikasi Photoshop di Mac atau Windows, biar makin sat-set
-
Cara terbaru mengaktifkan kamera laptop dan menggunakannya, ternyata gampang
TECHPEDIA
-
5 Tanggal Steam Sale paling populer yang termurah, game harga ratusan ribu bisa dapat diskon 90%
-
Intip canggihnya Galaxy S25 Edge, bodinya bakal cuma setebal biji beras?
-
Tinggal diajak ngobrol, chatbot AI punya Netflix ini bisa kasih rekomendasi film yang asyik
-
Skype berhenti beroperasi setelah lebih dari 20 tahun, ganti jadi produknya Microsoft yang satu ini
-
Apa itu pindai mata dan World Coin, ternyata berbahaya bagi data pribadi pengguna
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
5 Tanggal Steam Sale paling populer yang termurah, game harga ratusan ribu bisa dapat diskon 90%
-
Intip canggihnya Galaxy S25 Edge, bodinya bakal cuma setebal biji beras?
-
Tinggal diajak ngobrol, chatbot AI punya Netflix ini bisa kasih rekomendasi film yang asyik
-
Skype berhenti beroperasi setelah lebih dari 20 tahun, ganti jadi produknya Microsoft yang satu ini