Dua hari lagi, Asus PadFone S Plus mendarat di Malaysia

Dua hari lagi, Asus PadFone S Plus mendarat di Malaysia

Techno.id - Setelah ditunggu cukup lama, akhirnya Asus PadFone S Plus tiba di Malaysia pada tanggal 8 April 2015. Tablet sekaligus smartphone ini menjadi generasi penerus PadFone S yang telah diluncurkan di Malaysia Oktober tahun lalu.

PadFone S Plus ini telah ditingkatkan beberapa komponen utamanya seperti bagian ruang penyimpanan. Saat ini, memori intenal PadFone S Plus berkapasitas 64GB dengan RAM 3GB, seperti yang dilansir oleh GSMArena (6/04/2015).

Banyak yang mengatakan bahwa Asus PadFone S Plus cukup unik karena memiliki dua perangkat (tablet dan smartphone) dalam satu tempat. Selain desain gadget yang efisien, Asus PadFone S Plus juga dibekali dengan spesifikasi yang lumayan tinggi.

Untuk mendukung performanya, PadFone S Plus menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 801 SoC dengan CPU Quad-core 2.3GHz. Sedangkan fitur pengambil gambar juga terbilang istimewa dengan kamera utama beresolusi 13MP. Sayangnya, kamera selfie smartphone ini tidak terlalu memuaskan, sebab hanya disematkan kamera beresolusi 2MP.

Asus PadFone S Plus terbaru ini akan dibanderol dengan harga sekitar Rp 3,9 juta. Meskipun, PadFone S Plus akan diluncurkan di Malaysia dua hari lagi, tidak menutup kemungkinan akan singgah juga ke Indonesia dalam waktu dekat. Jadi, siapkan dulu dana Anda sebelum PadFone S Plus menyapa Indonesia.

(brl/red)