11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

Techno.id - HP merupakan salah satu perangkat penting yang dibutuhkan banyak orang. Menggunakan HP sebagai salah satu alat komunikasi merupakan kebutuhan untuk tetap terhubung dengan orang lain.

Dalam memilih sebuah HP, ada berbagai komponen penting yang perlu diperhatikan. Selain chipset yang kencang, daya tahan sebuah baterai HP juga penting. Semakin besar kapasitas baterai, tentunya semakin lama HP tersebut digunakan.

Berbagai merek HP dengan kapasitas baterai besar sudah resmi dijual di pasaran. Dengan harga variatif, HP yang ada di pasaran mungkin cocok untuk dimiliki sebagai daily driver untuk mengcover berbagai keperluan yang dimiliki.

Berkaitan dengan HP yang memiliki baterai besar, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Selasa (26/4), 11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022.

1. Realme 9.

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

foto: event.realme.com

Warna: Meteor Black, Sunburst Gold, Stargaze White
Dimensi: 160.2 x 73.3 x 8 mm
Berat: 178 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 680 4G (6 nm)
Layar: 6.4 inch FHD+ (1080 x 2400) Super AMOLED, 90Hz, 430 nits (typ), 1000 nits (peak), Corning Gorilla Glass 5
Penyimpanan: 6 GB / 128 GB, 8 GB / 128 GB
Baterai: 5.000 mAh dengan Fast charging 33W, 50% in 31 min, 100% in 75 min
Kamera: 108 MP wide, 8 MP ultrawide, 2 MP macro, 16 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 3 jutaan

Rekomendasi pertama adalah Realme 9. Salah satu HP terbaru dari Realme ini dibekali dengan baterai 5.000 mAh yang cocok untuk berbagai keperluan. Realme 9 juga sudah menggunakan Qualcomm Snapdragon 680 4G (6 nm) yang memiliki performa kencang.

2. Realme Narzo 50.

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

foto: buy.realme.com

Warna: Speed Blue, Speed Black
Dimensi: 164.1 x 75.5 x 8.5 mm
Berat: 194 g
Performa: Mediatek Helio G96 (12 nm)
Layar: 6.6 inch FHD+ (1080 x 2412) IPS LCD, 120Hz
Penyimpanan: 4 GB / 64 GB, 6 GB / 128 GB
Baterai: 5.000 mAh dengan Fast charging 33W
Kamera: 50 MP wide, 2 MP macro, 2 MP depth, 16 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 2,3 jutaan

Masih dari Realme, rekomendasi berikutnya adalah Realme Narzo 50. Salah satu Narzo family terbaru dari Realme ini memiliki kapasitas baterai 5.000 mAh yang bisa awet seharian. Mediatek Helio G96 (12 nm) pada Realme Narzo 50 juga cocok dijadikan untuk menjalankan game berat dengan setting tinggi.

3. Realme C35.

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

foto: buy.realme.com

Warna: Glowing Black, Glowing Green
Dimensi: 164.4 x 75.6 x 8.1 mm
Berat: 189 g
Performa: Unisoc Tiger T616 (12 nm)
Layar: 6.6 inch FHD+ (1080 x 2408) IPS LCD, 480 nits (typ), 600 nits (HBM)
Penyimpanan: 4 GB / 64 GB, 6 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB
Baterai: 5.000 mAh dengan Fast charging 18W
Kamera: 50 MP wide, 2 MP macro, 0,3 MP depth, 8 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 2 jutaan

Terakhir dari realme, rekomendasi berikutnya ada Realme C35. C Series terbaru dari Realme dengan Unisoc Tiger T616 (12 nm) yang mampu menjalankan berbagai keperluan ringan dengan lancar. 5.000 mAh yang disematkan pada Realme C35 memberikan ketahanan penggunaan tanpa perlu sering mengisi daya.

4. Oppo A96.

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

foto: oppo.com

Warna: Starry Black, Sunset Blue
Dimensi: 164.4 x 75.7 x 8.4 mm
Berat: 191 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 680 4G (6 nm)
Layar: 6.59 inch FHD+ (1080 x 2412) IPS LCD, 90Hz, 480 nits (typ), 600 nits (HBM)
Penyimpanan: 8 GB / 128 GB, 8 GB / 256 GB
Baterai: 5.000 mAh dengan Fast charging 33W, 50% in 26 min, Reverse charging, USB Power Delivery
Kamera: 50 MP wide, 2 MP depth, 16 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 4,3 jutaan

Rekomendasi berikutnya hadir dari Oppo. Oppo A96 merupakan salah satu HP terbaru dari Oppo yang memiliki kapasitas baterai 5.000 mAh. Tidak hanya hemat baterai, Oppo A96 juga menggunakan Qualcomm Snapdragon 680 4G (6 nm) yang mampu menjalankan berbagai keperluan berat.

5. Oppo A76.

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

foto: oppo.com

Warna: Glowing Black, Glowing Blue
Dimensi: 164.4 x 75.7 x 8.4 mm
Berat: 191 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 680 4G (6 nm)
Layar: 6.56 inch HD+ (720 x 1612) IPS LCD, 90Hz, 480 nits (typ), 600 nits (HBM)
Penyimpanan: 4 GB / 128 GB, 6 GB / 128 GB
Baterai: 5.000 mAh dengan Fast charging 33W
Kamera: 13 MP wide, 2 MP depth, 8 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 2,9 jutaan

Masih dari Oppo, rekomendasi berikutnya adalah Oppo A76. Baterai 5.000 mAh juga disematkan pada Oppo A76 untuk memberikan daya yang awet. Oppo A76 juga sudah dibekali Qualcomm Snapdragon 680 4G (6 nm) yang bisa diajak menjalankan aplikasi berat dengan lancar.

6. Samsung Galaxy A33 5G.

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

foto: samsungmobilepress.com

Warna: Black, White, Blue, Peach
Dimensi: 159.7 x 74 x 8.1 mm
Berat: 186 g
Performa: Exynos 1280 (5 nm)
Layar: 6.4 inch FHD+ (1080 x 2400) Super AMOLED, 90Hz, Corning Gorilla Glass 5
Penyimpanan: 6 GB / 128 GB, 8 GB / 128 GB, 8 GB / 256 GB
Baterai: 5.000 mAh dengan Fast charging 25W
Kamera: 48 MP wide, 8 MP ultrawide, 5 MP macro, 2 MP depth, 13 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 4,7 jutaan

Rekomendasi berikutnya hadir dari Samsung dengan Samsung Galaxy A33 5G. HP mid range 5G dari Samsung ini sudah dibekali dengan Exynos 1280 (5 nm) yang memiliki performa tinggi. Tidak hanya itu, Samsung Galaxy A33 5G juga dibekali dengan baterai 5.000 mAh yang awet seharian.

7. Samsung Galaxy A23.

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

foto: samsungmobilepress.com

Warna: Black, White, Peach, Blue
Dimensi: 164.5 x 76.9 x 8.4 mm
Berat: 195 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 680 4G (6 nm)
Layar: 6.6 inch FHD+ (1080 x 2408) PLS LCD, 90Hz, Corning Gorilla Glass 5
Penyimpanan: 4 GB / 64 GB, 6 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB, 6 GB / 128 GB
Baterai: 5.000mAh dengan Fast charging 33W, Reverse charging
Kamera: 50 MP wide, 5 MP ultrawide, 2 MP macro, 2 MP depth, 8 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 3,5 jutaan

Masih dari Samsung, rekomendasi berikutnya adalah Samsung Galaxy A23. Dibekali dengan Qualcomm Snapdragon 680 4G (6 nm), performa Samsung Galaxy A23 sudah siap diajak menjalankan aplikasi berat seperti game dengan setting tinggi.

8. Samsung Galaxy A13.

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

foto: samsungmobilepress.com

Warna: Black, White, Peach
Dimensi: 165.1 x 76.4 x 8.8 mm
Berat: 195 g
Performa: Exynos 850 (8nm)
Layar: 6.6 inch FHD+ (1080 x 2408) PLS LCD, Corning Gorilla Glass 5
Penyimpanan: 3 GB / 32 GB, 4 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB, 6 GB / 128 GB
Baterai: 5.000 mAh dengan Fast charging 15W
Kamera: 50 MP wide, 5 MP ultrawide, 2 MP macro, 2 MP depth, 8 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 2,5 jutaan

Terakhir dari Samsung, rekomendasi berikutnya adalah Samsung Galaxy A13. Dibekali dengan Exynos 850 (8nm), Samsung Galaxy A13 mampu menjalankan berbagai aplikasi ringan dengan mudah dan lancar. Tidak hanya itu, Samsung Galaxy A13 juga dibekali baterai 5.000 mAh dengan Fast charging 15W.

9. Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G.

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

foto: mi.co.id

Warna: Midnight Black, Twilight Blue, Star Blue
Dimensi: 164.2 x 76.1 x 8.1 mm
Berat: 202 g
Performa: MediaTek Dimensity 810 5G (6 nm)
Layar: 6.67 inch FHD+ (1080 x 2400) Super AMOLED, 120Hz, 700 nits, 1200 nits (peak), Corning Gorilla Glass 5
Penyimpanan: 6 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB, 6 GB / 128 GB, 8 GB / 128 GB
Baterai: 5.000 mAh dengan Fast charging 67W, 50% in 15 min, 100% in 42 min, Power Delivery 3.0, Quick Charge 3+
Kamera: 108 MP wide, 8 MP ultrawide, 2 MP macro, 16 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 4,2 jutaan

Rekomendasi berikutnya adalah Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G. Salah satu HP terbaru dari Xiaomi ini memiliki baterai 5.000 mAh dengan Fast charging 67W. Tidak hanya awet, pengisian daya Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G juga sangat kencang.

10. Xiaomi Redmi Note 11S 5G.

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

foto: mi.com

Warna: Midnight Black, Twilight Blue, Star Blue
Dimensi: 163.6 x 75.8 x 8.8 mm
Berat: 195 g
Performa: MediaTek Dimensity 810 5G (6 nm)
Layar: 6.6 inch FHD+ (1080 x 2400) IPS LCD, 90Hz, 450 nits (typ), Corning Gorilla Glass 3
Penyimpanan: 4 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB, 6 GB / 128 GB
Baterai: 5.000 mAh dengan Fast charging 33W, 100% in 59 min
Kamera: 50 MP wide, 8 MP ultrawide, 2 MP telephoto macro, 13 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 3,6 jutaan
Masih dari Xiaomi, rekomendasi berikutnya adalah Xiaomi Redmi Note 11S 5G. Salah satu HP 5G terbaru dari Xiaomi ini menggunakan MediaTek Dimensity 810 5G (6 nm) pada sektor dapur pacu. Baterai 5.000 mAh yang disematkan juga memberikan ketahanan daya yang bisa digunakan lebih lama.

11. Xiaomi Redmi Note 11.

11 Rekomendasi HP baterai 5.000mAh di 2022, cocok jadi daily driver

foto: mi.co.id

Warna: Graphite Gray, Pearl White, Star Blue
Dimensi: 159.9 x 73.9 x 8.1 mm
Berat: 179 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 680 4G (6 nm)
Layar: 6.43 inch FHD+ (1080 x 2400) AMOLED, 90Hz, 700 nits, 1000 nits (peak), Corning Gorilla Glass 3
Penyimpanan: 4 GB / 64 GB, 6 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB, 6 GB / 128 GB
Baterai: 5.000 mAh dengan Fast charging 33W, 100% in 60 min, Power Delivery 3.0, Quick Charge 3+
Kamera: 50 MP wide, 8 MP ultrawide, 2 MP macro, 2 MP depth, 13 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 2,6 jutaan

Terakhir dari Xiaomi, Xiaomi Redmi Note 11 hadir dalam daftar rekomendasi HP dengan baterai 5.000 mAh. Qualcomm Snapdragon 680 4G (6 nm) yang dibekalkan pada Xiaomi Redmi Note 11 turut andil dalam penggunaan daya yang hemat pada HP ini.


(brl/guf)