11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

Techno.id - Android dan iPhone merupakan dua perangkat yang telah lama hadir di pasar Tanah Air. Kedua perangkat tersebut memiliki banyak perbedaan mulai dari sistem operasi, tampilan UI, fitur, hingga sistem keamanan. Meski berbeda di banyak sektor, namun kedua perangkat tersebut pada dasarnya mampu digunakan untuk menjalankan software dengan lancar.

Bicara soal software, baik Android maupun iPhone memiliki sederet aplikasi yang bisa digunakan. Pada dasarnya aplikasi yang tersedia ditujukan untuk mempermudah keperluan pengguna. Salah satu aplikasi yang dapat digunakan untuk mempermudah keperluan adalah office.

Aplikasi office atau pengolah berbagai dokumen baik angka maupun tulisan merupakan software yang sangat mempermudah keperluan banyak orang. Bagaimana tidak, hampirsemua file bisa dibuka dengan lancar berkat bantuan aplikasi office. Kini aplikasi office telah tersedia untuk Android dan iPhone yang tentunya bisa digunakan secara gratis.

Berkenaan dengan pembahasan tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Senin (24/10), berikut 11 aplikasi office di Android dan iPhone.

1. Office (Microsoft 365)

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

foto: play.google.com

Office (Microsoft 365) merupakan aplikasi office yang tidak hanya bisa kamu gunakan pada perangkat ANdroid, namun juga iPhone. Aplikasi jebolan Microsoft ini tak perlu diragukan lagi jika soal fungsi. Paket lengkap yang ditawarkan Office (Microsoft 365) membuat kamu bisa dengan mudah menyelesaikan banyak pekerjaan yang berhubungan dengan huruf dan angka.

2. WPS Office-PDF,Word,Excel,PPT

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

foto: play.google.com

Tak jauh berbeda dari aplikasi sebelumnya, WPS Office merupakan software pengolah angka dan data yang bisa kamu gunakan pada Android dan iPhone secara gratis. Soal fitur, WPS Office memboyong segudang fitur menarik seperti Powerful Office Suite, Scan, view, edit, convert PDF , Powerful cloud storage function, dan masih banyak lagi.

3. OfficeSuite: Word, Sheets, PDF

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

foto: play.google.com

Jika ingin mencoba aplikasi lain, tidak ada salahnya untuk mendownload OfficeSuite. Aplikasi satu ini juga kompatibel pada perangkat Android dan iPhone yang tentunya bisa kamu gunakan secara gratis. Tidak hanya gratis, OfficeSuite juga hadir dengan beragam fitur menarik seperti Powerful applications packed with helpful tools, Export Word docs, Excel sheets, PowerPoint slides to PDF, Advanced security options, dan masih banyak lagi bisa kamu nikmati secara gratis.

4. Office Reader - WORD/PDF/EXCEL

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

foto: play.google.com

Sedikit berbeda dengan aplikasi sebelumnya, Office Reader merupakan software yang dikhususkan untuk membaca file. Meski tujuan utama dari pembuatan aplikasi ini untuk membaca file, ternyata Office Reader bisa juga digunakan sebagai editor dokumen. Selain itu, Office Reader memiliki banyak fitur menarik seperti PowerPoint viewer and Document editor, Support ZIP and RAR files, Able to share files with different apps, dan masih banyak lagi.

5. Office Reader - Word,Excel,PPT

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

foto: play.google.com

Office Reader juga merupakan aplikasi yang hanya bisa digunakan untuk membaca berbagai dokumen. Meski hanya bisa digunakan untuk membaca dokumen, namun Office Reader mendukung beragam format file seperti DOC, DOCX, XLS, XLSX, PPT, PPTX (Microsoft PowerPoint), PDF, RTF, CSV, HTML, XHTML, MD, EPUB, MOBI, AZW, AZW3, AZW4, hingga SOURCE CODES (java, kt, py, js, c, cpp, xml so on). Dengan banyaknya format file yang didukung, kamu tidak perlu khawatir jik ada file dengan format yang jarang dijumpai.

6. Microsoft Lens - PDF Scanner

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

foto: play.google.com

Sesuai namanya, Microsoft Lens bisa kamu gunakan untuk mempermudah proses scanning. Hanya dengan mengandalkan kamera Android maupun iPhone yang ada, kamu bisa mengubah berbagai foto menjadi PDF. Aplikasi ini tentu sangat berguna bagi kamu yang sering membuat file dalam bentuk PDF. Tak hanya itu, Microsoft Lens juga dibekali fitur menarik seperti Scan and upload all your notes, Scan printed text or handwritten, dan masih banyak lagi.

7. SmartOffice - Document Editing

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

foto: apps.apple.com

SmartOffice merupakan aplikasi editing file yang tersedia untuk perangkat Android dan iPhone. Aplikasi ini hadir dengan segenap fitur utama seperti Create new using blank or pre-designed templates, View, edit & present slideshows, View, annotate, & convert Office documents to PDF, dan masih banyak lagi. Menariknya, SmartOffice bisa kamu gunakan secara gratis dengan mendownloadnya melalui Play Store maupun App Store.

8. Google Dokumen, Spreadsheet, dan Slide

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

foto: apps.apple.com

Google merupakan salah satu perusahaan Raksasa yang telah banyak merilis aplikasi jempolan. Tak terkecuali aplikasi office, Google menghadirkan Dokumen, Spreadsheet, dan Slide yang bisa kamu gunakan untuk membuat dokumen, olah angka, serta merancang PPT.

9. Polaris Office - PDF & Docs

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

foto: apps.apple.com

Tak hanya populer di iPhone, Polaris Office juga banyak digunakan pengguna Android. Pasalnya aplikasi satu ini merupakan paket lengkap dari pengolah kata, angka, hingga slide show. Fitur utama pada Polaris Office seperti Supporting 18 global languages, Draw and edit your idea with your own hands, Across all devices, dan masih banyak lagi.

10. Microsoft OneNote

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

foto: apps.apple.com

Bagi kamu yang senang membuat catatan mini, tidak ada salahnya menginstal Microsoft OneNote. Aplikasi ini cenderung sangat berguna untuk membuat berbagai catatan kecil penting agar mudah dibaca. Fitur utama dari Microsoft OneNote seperti Homepage & Quick Capture Bar, Scan Pictures & Extract Text, Audio Notes, dan masih banyak lagi bisa kamu nikmati secara gratis.

11. OffiDocs XLS DOC PPT editor

11 Aplikasi office di Android dan iPhone, mudahkan banyak pekerjaan

foto: apps.apple.com

Aplikasi terakhir yang bisa kamu coba untuk memudahkan keperluan office adalah OffiDocs XLS DOC PPT editor. Pada dasarnya, OffiDocs XLS DOC PPT editor hanya bisa kamu gunakan untuk melihat dan mengedit file yang sudah dibuat sebelumnya. Meski demikian, fitur lengkap pada aplikasi ini seperti Penampil Excel, MS Word penampil, Bookmarks, dan masih banyak lagi bisa kamu nikmati secara gratis.


(brl/guf)