SpongeBob Dinner Dash, ajak Anda jadi pelayan di Bikini Bottom

SpongeBob Dinner Dash © 2015 YouTube.com
Techno.id - Siapa yang tak kenal dengan SpongeBob SquarePants? Tokoh kartun berbentuk busa persegi berwarna kuning ini masih setia menemani Anda di layar kaca Indonesia setiap pagi maupun sore hari.
Nah, sekarang tokoh kartun idola semua kalangan ini dilaporkan telah hadir di layar smartphone atau tablet Android Anda melalui games Diner Dash. Ya, kini Anda bisa memainkan games bertema pelayanan restoran ini dengan karakter utama si SpongeBob.
Anda bakal diajak untuk menyelesaikan misi melayani pelanggan restoran Mr Krab di beberapa lokasi ternama di Bikini Bottom seperti The Krusty Krab, ladang ubur-ubur, sekolah menyetir nona Puff, kapal hantu The Flying Duffman, dan lainnya. Layaknya pada games aslinya, Diner Dash versi SpongeBob ini bakal menantang Anda untuk melayani pengunjung restoran, mengantarkan pesanan pelanggan berupa Kraby Patty yang merupakan burger ternama di Bikini Bottom , dan mengumpulkan tips dari pelanggan sebanyak-banyaknya untuk meng-upgrade lokasi restoran Anda.
- 24 Karakter di film kartun SpongeBob SquarePants, unik semua Ada karakter yang sering muncul tapi banyak orang tak tahu namanya.
- 10 Game Android terbaik diadaptasi dari film kartun terkenal Karakter yang dimainkan dalam game sama dengan di film.
- Ulasan film animasi SpongeBob SquarePants, kehidupan di Bikini Bottom Film SpongeBob SquarePants menawarkan petualangan seru dan humor segar yang cocok untuk semua usia.
Dikabarkan, ada tujuh level utama yang wajib Anda selesaikan. Anda bahkan bisa menampilkan tamu khusus untuk menghibur para pelanggan restoran yang merupakan karakter-karakter pada serial SpongeBob SquarePants seperti Patrick Star, Sandy si tupai, dan lainnya.
Games rancangan kolaborasi studio PlayFirst dan Nickelodeon ini bisa didownload secara gratis melalui Google Play Store. Namun sebelum Anda mendownload games berukuran 48MB ini pastikan Anda rela mengeluarkan sejumlah uang, karena untuk beberapa fitur seperti lokasi restoran tambahan misalnya, pengembang memberlakukan sistem pembayaran dengan rentang harga Rp12.000 hingga Rp582.383.
RECOMMENDED ARTICLE
- Kejar-mengejar seru ala Tom & Jerry kini hadir ke ponsel Anda
- Hadirkan atmosfer "perang" robot ala games Big Heroes 6 Bot Fight
- Tembak gelembung memori warna-warni di games Inside Out
- Nickelodeon rilis game edukatif Playtime With Blaze untuk user di Asia
- Games 'Lara Croft Go' hadir di iOS, Android, dan Windows Phone
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
HOW TO Selengkapnya >
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya