Mobil-mobil pintar ini juga adu kebolehan di CES 2016

Ilustrasi BMW i8 © motorauthority.com
Techno.id - Beberapa produsen otomotif turut serta meramaikan CES 2016. Tak ingin ketinggalan, mereka juga memamerkan teknologi terkini pada besutan terbarunya. Dari kekuatan mesin hingga jarak tempuh, sampai pada beberap fitur pintar yang tak dimiliki mobil lain.
Mobil mana saja yang turut serta memamerkan teknologi terbarunya di Consumer Electronic Show 2016 ini? Teknologi apa saja yang diusung mobil-mobil baru tersebut? Simak saja foto-fotonya berikut ini...
- 6 Produk paling menarik di CES 2016 versi Techno.id Produk-produk ini mengusung desain, fitur, dan teknologi baru yang menarik.
- 5 Teknologi yang bakal jadi tren di tahun 2016 Mobil pintar dan perangkat virtual reality adalah beberapa teknologi yang diperkirakan akan jadi tren di 2016.
- 10 Foto ini tunjukkan mobil tahun 2030, canggihnya bukan main Juga menyuguhkan tampilan modern dan trendi.

Volkswagen Bulli
Beretenaga listrik, microbus ini rencananya rilis tahun 2019 nanti. Tapi pihak VW telah memamerkannya di CES tahun ini, sekaligus memperkenalkan Budd-e Concept, serta beberapa fitur otomatis yang akan menjadi tren dalam dunia otomotif di masa yang akan datang.

BMW i8
Beberapa waktu lalu, BMW mengumumkan teknologi Air Touch. Teknologi yang mengadaptasi air gesture tersebut bakal diimplementasikan pada mobil-mobil baru besutan BMW. Mobil ini juga tak lagi memiliki kaca spion, karena telah digantikan oleh 3 buah kamera kecil yang akan lebih memudahkan pengemudi untuk melihat ke belakang.
Namun sebelum teknologi yang juga disebut dengan BMW i Future Information tersebut diproduksi massal, BMW menyematkannya pada seri i8 ini.

Faraday Future
Digadang-gadang sebagai pesaing Tesla, mobil elektrik single seater ini diklaim mampu hasilkan tenaga sebesar 1000 tenaga kuda. Dengan desain futuristik, Faraday bakal jadi pelopor kendaraan sport elektrik di masa yang akan datang.

Ehang 184
Sedikit berbeda dengan kendaraan lain yang dipamerkan, Ehang adalah drone yang mengusung fitur autonomous pilot. Drone pintar ini mampu mengangkut seorang penumpang pada ketinggian 500 meter dengan jarak tempuh 3,5km.

Chevrolet Bolt
Sempat mengejutkan banyak pecinta otomotif, mobil elektrik besutan Chevrolet ini sanggup menempuh perjalanan sejauh 321km saat baterainya terisi penuh. Bolt hanya membutuhkan waktu sekitar 9 jam saja untuk mengisi daya.
Dilengkapi dengan layar lebar pada dashboard yang mendukung CarPlay serta Android Auto, piranti tersebut juga kompatibel dengan 4G LTE.
HOW TO
-
Terungkap di 2025, 5 file cache aplikasi di iPhone ini bikin lemot jika dibiarkan saja
-
5 Aplikasi monitor battery health laptop, jaga dari dini biar nggak menyesal nanti
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua