Teknologi pertama di dunia bantu orang berkusi roda olahraga

Teknologi pertama di dunia bantu orang berkusi roda olahraga

Techno.id - Kesempurnaan sejatinya merupakan dambaan bagi semua orang. Namun tak semuanya bisa memiliki hal tersebut. Beberapa di antaranya pasti mempunyai keterbatasan, seperti orang berkebutuhan khusus. Kendati demikian, kini mereka tak di pandang sebelah mata. Kekurangan pada dirinya telah menginspirasi produsen Chaotic Moon untuk membuat sebuah alat tracker kebugaran.

Ya, Chaotic Moon baru saja memperkenalkan FreeWheel. Alat ini merupakan tracker kebugaran bagi orang yang menggunakan kursi roda. FreeWheel akan ditugasi untuk mengumpulkan berbagai data pergerakan dan mengirimkannya ke aplikasi smartphone maupun smartwatch, seperti yang dikutip dari DigitalTrends (16/8/15).

Ide pembuatan FreeWheel berasal dari suatu perbincangan ringan antara Tyler Hively, konten strategi Technology Studio dan adiknya, seorang terapis okupasi tentang kebugaran dari pengguna kursi roda. Setelah pembicaraan itu, Hively akhirnya mengumpulkan tim Chaotic Moon untuk membangun FreeWheel.

FreeWheel sendiri ialah sebuah perangkat yang telah disematkan beberapa teknologi seperti giroskop, accelerometer, barometer, dan sensor efek hall. Nantinya, alat ini dapat mengukur kecepatan, akselerasi, jarak, ketinggian, kemiringan, dan penurunan pada kursi roda. Data yang didapat dari alat tadi akan dikirim ke smartphone atau smartwatch melalui bluetooth LE dan dapat dipadukan dengan pembacaan denyut jantung dari smartwatch.

Terkait peluncuran FreeWheel, CEO Chaotic Moon, Ben Lamm mengatakan bahwa perusahaan telah mendapat paten dan akan memberikan sentuhan akhir pada FreeWheel dalam beberapa bulan ke depan. Sayangnya, Lamm tidak memberitahukan kapan alat tersebut dirilis ke pasaran.

(brl/red)