Microsoft akan tutup layanan Skype Qik
Aplikasi Skype Qik © 2016 arissedesantos.com
Techno.id - Layanan video aplikasi chat yang diluncurkan Skype sekitar tahun 2014, Skype Qik dilaporkan akan ditutup oleh Microsoft pada 24 Maret mendatang. Pengumuman ini disampaikan langsung di blog resmi Skype.
-
Microsoft meminta maaf karena memadamkan Skype berjam-jam kemarin Apakah Anda salah satu pengguna yang terkena dampak gangguan tersebut?
-
Microsoft segera luncurkan Skype untuk Windows 10 PC dan mobile Dalam beberapa minggu ke depan, aplikasi ini dikabarkan siap meluncur dan digunakan.
-
Ini hadiah dari Skype untuk pengguna setianya Jika Anda salah satu pengguna Skype, segera update dengan versi terbaru dan nikmati kemudahan yang diberikan.
"Pada tahun 2014 kami meluncurkan Skype Qik, aplikasi video chat untuk berbagi momen dengan sekelompok teman. Sejak saat itu, kami telah belajar jika banyak dari pengguna sudah melakukan banyak hal di Skype. Hasilnya, kami banyak memindahkan fitur yang ada di Skype Qik ke aplikasi Skype," tulis pihak Skype di blog resminya (22/02/16).
Skype Qik adalah aplikasi yang mirip dengan Snapchat. Karena mirip, Skype Qik memiliki berbagai macam filter untuk pesan video. Ini kali kedua aplikasi Qik ditutup, sebelumnya Microsoft menutup layanan Qik setelah mengakuisisi perusahaan Qik. Kemudian Microsoft mengganti nama layanan tersebut dengan nama Skype Qik.
Jika Anda pengguna layanan ini, maka Microsoft menyarankan Anda untuk menyimpan pesan khusus sebelum akhir Maret mendatang. Setelah ditutupnya layanan ini, Anda tidak akan bisa lagi menerima atau mengirim pesan video melalui Skype Qik.
BACA JUGA :
(brl/red)