Baca Wikipedia tapi bahasa Inggris pas-pasan? Coba trik ini!

Baca Wikipedia tapi bahasa Inggris pas-pasan? Coba trik ini!

Techno.id - Wikipedia memang merupakan kamus online yang tersedia ke dalam berbagai macam bahasa, termasuk Indonesia. Hanya saja, artikel berbahasa Indonesia ternyata tidaklah selengkap artikel berbahasa Inggris.

Permasalahannya, bagaimana jika si pembaca artikel Wikipedia memiliki kemampuan bahasa berbahasa Inggris yang pas-pasan? Solusinya ternyata sangat sederhana, yakni dengan mengubah format sub domain pada URL.

Baca Wikipedia tapi bahasa Inggris pas-pasan? Coba trik ini!

Sub domain penyederhanaan bahasa Wikipedia
2016 techno.id/Wikipedia

Secara umum, format URL Wikipedia versi bahasa Inggris adalah en.wikipedia.org. Namun jika Anda mengubah sub domain menjadi simple.wikipedia.org, maka bahasa Inggris di artikel tersebut akan lebih disederhanakan.

Sebuah fakta menariknya, penyederhanaan bahasa Inggris ini juga akan disesuaikan (otomatis) dengan versi lokasi di mana Anda tinggal. Dan yang pasti, sub domain 'simple' tak hanya berlaku untuk bahasa Inggris saja.

Perlu digarisbawahi bawa trik ini tidak selalu dapat diandalkan. Dalam beberapa kasus, bahasa yang telah disederhanakan masih tampak kacau. Beberapa kasus lainnya bahkan masih belum menyediakan bahasa versi sederhana.

(brl/red)