ViewSonic rilis dua proyektor untuk kebutuhan hiburan dan profesional

ViewSonic rilis dua proyektor untuk kebutuhan hiburan dan profesional

Techno.id - ViewSonic resmi merilis dua produk proyektor terbarunya, Pro8520HD dan PJD7822HDL Full HD 1080p. Dua proyektor tersebut kabarnya dilepas untuk kebutuhan yang berbeda sesuai dengan spesifikasi yang diusungnya.

Dalam siaran pers yang diterima Techno.id (29/10/15), proyektor seri Pro8520HD khusus dilepas untuk kebutuhan profesional karena proyektor ini diklaim dapat memproyeksikan presentasi atau video dengan cepat dan mudah. Ya, Pro8520HD memang dilengkapi dengan fitur terbaik untuk kebutuhan perusahaan seperti resolusi proyeksi Full HD 1080p yang dilengkapi dengan 5,000 lumens serta contrast ratio tinggi 15,000:1 (DCR) yang diklaim dapat memproyeksikan gambar yang jernih dan hidup meski dalam lingkungan cahaya dengan ambient tinggi.

ViewSonic rilis dua proyektor untuk kebutuhan hiburan dan profesional

Proyektor Pro8520HD juga dilengkapi dengan lensa zoom 1.5x all-glass optical yang dapat melemparkan gambar hingga 40 persen lebih besar dan memberikan tingkat kecerahan lebih tinggi, gambar lebih tajam, dan kinerja warna superior. Pro8520HD juga memberikan pilihan konektivitas beragam seperti USB display, kabel, dan wireless LAN display. Dengan kemampuan jaringan yang canggih ini, Pro8520HD diklaim dapat secara otomatis mendeteksi resolusi untuk pengalaman tampilan gambar terbaik.

Berbeda dengan seri Pro8520HD, proyektor seri PJD7822HDL diklaim khusus dilepas untuk kebutuhan hiburan karena dilengkapi dengan fitur terbaik seperti resolusi 1080p dan kemampuan streaming nirkabel yang memungkinkan pengguna dapat menyambungkan proyektor dengan perangkat pemutar video maupun film dari mana saja. Selain itu, PJD7822HDL juga dilengkapi dengan input Dual HDMI dan port pengisian USB yang menawarkan konektivitas fleksibel serta kompatibilitas dengan dongle HDMI nirkabel seperti Google Chromecast.

ViewSonic rilis dua proyektor untuk kebutuhan hiburan dan profesional

Proyektor seri PJD7822HDL juga mengusung kemampuan 3D, sebuah speaker terintegrasi, dan teknologi Super Color untuk rentang warna yang lebih luas dan proyeksi ini dapat menampilkan gambar dengan jernih, terang, bahkan dalam ruangan dengan ambien cahaya tinggi. Selain itu, lensa tembak pendeknya dengan 1,3x optical zoom menawarkan pilihan pengaturan fleksibel untuk ruang yang lebih kecil.

Dengan teknologi secanggih ini, kedua proyektor terbaru dari ViewSonic ini kabarnya bakal dilepas dengan harga sekitar Rp10,2 jutaan saja.

(brl/red)