Tahun 2016, Huawei akan rambah industri Smart Home

Tahun 2016, Huawei akan rambah industri Smart Home

Techno.id - Dalam sebuah kesempatan, produsen smartphone kenamaan asal Tiongkok, Huawei mengumumkan akan mulai merambah industri smart home di tahun 2016 mendatang. Untuk mewujudkan rencananya tersebut, Huawei kabarnya akan meluncurkan dua produk yakni sistem operasi open source 'Honor Lite OS' dan protokol komunikasi untuk Internet of Things (IoT), HiLink.

Uniknya, dua produk tersebut akan dirilis di bawah sub-merek perusahaan, Honor pada kuartal kedua tahun 2016 di Tiongkok. Seperti dilansir oleh NDTV (16/12/15), perusahaan tersebut akan bermitra dengan perusahaan peralatan rumah tangga asal Tiongkok, Haier dan perusahaan solusi IoT kenamaan, Broadlink untuk menciptakan sebuah produk IoT yang universal atau dengan kata lain mampu terhubung antara satu dengan yang lainnya.

"Masalah yang kita alami saat ini adalah peralatan rumah tangga pintar yang sayangnya ternyata tak begitu pintar. Untuk itu dibutuhkanlah sebuah produk yang mampu membuat perangkat rumah tangga pintar menjadi semakin pintar dan terhubung satu dengan yang lainnya. Dan untuk mewujudkannya, kami akan menghadirkan HiLink," ujar George Zhao, President Global Honor.

Lebih lanjut, Zhao mengungkapkan jika nanti pihaknya juga akan menyediakan produk-produk pendukung seperti chipset, OS, dan protokol HiLink. Nantinya, produk ini hanya bisa digunakan oleh pengguna berskala industri, mengingat cakupan produk yang diharapkan cukup besar. Menariknya, perusahaan lain nantinya juga bisa menggunakan produk dari Huawei-Honor ini.

(brl/red)