Samsung batal luncurkan Galaxy S7 di ajang CES 2016?

Samsung batal luncurkan Galaxy S7 di ajang CES 2016?

Techno.id - Bulan Oktober lalu, rumor terkait handset generasi penerus Galaxy S6 mulai ramai diperbincangkan. Kala itu, handset yang kemungkinan bernama Galaxy S7 ini diyakini akan diperkenalkan Samsung di ajang CES, Januari 2016 mendatang.

Seiring dengan waktu pelaksanaan CES yang kian dekat, Samsung akhirnya merilis konferensi pers mereka. Yang cukup mengejutkan, ternyata raksasa Korea Selatan itu tidak berniat membawa handset apapun selain perangkat elektronik.

"Sekali lagi, Samsung Electronics akan membuka konferensi Consumer Electronics Show. Kami akan meluncurkan inovasi terbaru dari TV, peralatan rumah tangga, dan masih banyak lagi," tulis Samsung dalam konferensi persnya, Jum'at (18/12).

Di saat yang bersamaan, tuan rumah CES itu juga menginformasikan bahwa pihaknya akan memperkenalkan sejumlah perangkat elektronik baru tersebut pada 5 Januari mendatang. Jadi, apakah Galaxy S7 benar-benar batal muncul di CES 2016?

Sejauh ini, belum ada kabar pasti terkait hal itu. Namun jika pada 5 Januari mendatang memang tidak ada handset yang diperkenalkan Samsung, maka prediksi Galaxy S7 selanjutnya adalah ajang Mobile World Congress 2016.

(brl/red)