Nexus 5, 6, 9 dan Nexus player dapat Android M versi preview jilid 2

Nexus 5, 6, 9 dan Nexus player dapat Android M versi preview jilid 2

Techno.id - Dilansir dari PhoneArena.com (09/07/15), Sistem operasi Android M versi developer preview jilid 2 dikabarkan sudah bisa mulai bisa didownload untuk Nexus 5, 6, 9, dan Nexus Player.

"pembaruan ini termasuk perangkat tambahan dan perbaikan bug pada seluruh sistem, termasuk yang terkait dengan masalah yang dilaporkan oleh para pengembang melalui fitur issue tracker," tulis Google yang dikutip dari PhoneArena.com (09/07/15).

Android M Developer Preview 2 dikatakan akan memiliki sejumlah pembaruan terkait dengan fitur fingerprint, Bluetooth dan Wi-Fi. Selain itu, Sistem operasi ini juga telah dilengkapi dengan SDK.

Sebelumnya, Android M Developer Preview jilid 1 banyak memiliki masalah antara lain crash pada aplikasi Messenger pada emulator 64-bit, ketidakmampuan berbagi video saat menggunakan YouTube, dan sejumlah masalah tertentu yang ditemukan pada Android di profil pengaturan.

Untuk Anda yang sudah menggunakan Android M Developer Preview 1 dan ingin mencoba jilid duanya, maka Anda bisa pergi ke Setting > About Phone > System update kemudian klik 'Check For Update.

Disisi lainnya, Android M diharapkan akan rilis final pada musim gugur ini.


(brl/red)