Google tampilkan angka untuk rating aplikasi di Google Play Store

Google tampilkan angka untuk rating aplikasi di Google Play Store

Techno.id - Ada yang berbeda jika Anda melihat Google Play Store hari ini, selain memberikan pembaruan tampilan yang lebih ceria beberapa waktu lalu, kini Google kembali berikan pembaruan angka yang menunjukkan rating pada sebuah aplikasi, seperti yang dilansir oleh Androidpolice.com (21/10/15).

Google tampilkan angka untuk rating aplikasi di Google Play Store

Dalam pembaruannya, rating sebuah aplikasi tidak hanya ditunjukkan melalui simbol 'bintang' saja, namun ada sebuah angka di samping tanda 'bintang' tersebut. Hal ini menjadi lebih baik karena rating aplikasi lebih akurat dengan menggunakan angka-angka ini.

Tentu saja akan membuat pengguna jadi lebih mudah menentukan rating pada aplikasi yang ada di Google Play Store. Ini berbeda dengan penilaian rating pada versi terdahulunya yang hanya menampilkan tanda bintang saja.

Google tampilkan angka untuk rating aplikasi di Google Play Store

Google memberikan pembaruan ini secara bertahap untuk pengguna Android di seluruh dunia. Melalui penelusuran tim Techno.id, Google Play Store Indonesia masih belum menghadirkan pembaruan ini. Walaupun begitu, pembaruan tersebut dipastikan hadir dalam waktu dekat ini.

(brl/red)