Chrome segera gantikan Internet Explorer sebagai browser terpopuler

Chrome segera gantikan Internet Explorer sebagai browser terpopuler

Techno.id - Boleh percaya atau tidak, Internet Explorer kini masih menjadi web browser terpopuler di dunia. Entah mengapa hal itu tetap bertahan demikian, kendati browser kompetitor terus menguat, sebut saja Mozilla Firefox atau Google Chrome. Terlebih, Microsoft sendiri sudah mulai mengesampingkan IE dengan menghadirkan Edge tahun lalu.

Nah, sebentar lagi, mungkin titel itu bakal direbut dari IE. Sebab, dari data NetMarketShare, pengguna peramban berlogo 'e' itu terpantau terus turun sedari Mei 2015 (55,15 persen) sampai bulan ini (43,40 persen).

Di sisi lain, market share Google Chrome tumbuh semakin pesat semenjak awal tahun ini. Kini, Chrome menggenggam persentase sebesar 39 persen. Jika tren keduanya ini tidak berubah, maka bisa jadi Chrome-lah yang akan menjadi browser terpopuler di dunia pada satu atau dua bulan ke depan.

Sayang, pertumbuhan Chrome tidak diikuti oleh peramban mayor lain. Pangsa pasar Firefox, Safari, dan Opera cenderung stagnan.

Chrome segera gantikan Internet Explorer sebagai browser terpopuler

Market share browser sedunia
2016 NetMarketShare

Meledaknya popularitas Chrome barangkali adalah imbas dari optimasi yang rajin diberikan Google. Contohnya, Chrome telah menerapkan algoritma baru bernama Brotli yang mampu mempercepat performanya hingga 26 persen, baik di desktop maupun mobile. Sayang, Chrome pun belum 100 persen sempurna, karena masih banyak bug ditemukan di sana.

(brl/red)